apa-itu-phbs

Artikel ditinjau oleh: dr. Fadiyah Ulfah Khalid

Apa itu PHBS? Kepanjangan PHBS adalah Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. Gerakan PHBS ini digunakan sebagai pijakan ke arah peningkatan kualitas kesehatan masyarakat.

Nah, untuk memahami hal ini lebih lanjut, yuk simak penjelasan berikut!

Apa Itu PHBS dan Apa Pentingnya Bagi Diri Sendiri dan Keluarga?

PHBS adalah segala perilaku yang dilakukan oleh masyarakat atas kesadaran pribadi untuk meningkatkan kesehatan. Baik untuk diri mereka sendiri maupun lingkungan sekitarnya.

Pada dasarnya, perilaku hidup bersih dan sehat merupakan suatu perilaku untuk menularkan pengalaman terkait hidup sehat. Dilakukan mulai dari individu, kelompok, hingga ranah yang lebih luas, yaitu lingkup masyarakat.

Prosesnya dilakukan melalui berbagai langkah, salah satunya melalui jalur media digital. Misalnya dengan membagikan materi edukasi untuk menambah pengetahuan dalam meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Tentu gerakan ini berperan untuk meningkatkan kualitas kesehatan lewat kesadaran individu dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Manfaat akan dirasakan oleh individu saat lingkungannya juga turut berperan melakukannya.

Menciptakan keluarga sehat akan membantu seluruh anggota lebih produktif dan bahagia.

10 Indikator PHBS

Ada beberapa elemen tatanan untuk menerapkan PHBS dalam lingkup kehidupan sehari-hari. Elemen-elemen tersebut antara lain sebagai berikut:

  1. PHBS rumah tangga;
  2. PHBS tempat kerja;
  3. PHBS sarana kesehatan;
  4. PHBS sekolah;
  5. PHBS tempat umum.

Tentunya masing-masing elemen menggunakan indikator PHBS yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan. Berikut 10 indikator PHBS yang bisa Anda terapkan untuk hidup lebih baik:

1. Cuci Tangan Pakai Sabun

Rajin mencuci tangan memakai sabun sebelum makan, setelah beraktivitas di luar ruangan, bertemu banyak orang, dan tangan terasa kotor.

2. Gunakan Air Bersih

Pastikan air yang Anda gunakan dalam kehidupan sehari-hari berasal dari sumber yang tidak tercemar. Tidak berwarna, berbau, dan tidak terasa perih atau lengket saat digunakan.

3. Memakai Toilet dan Menjaga Kebersihan

Gunakan toilet dan jaga kebersihan di lingkungan toilet tersebut. Hindari membuang pembalut di lubang WC dan sering kuras bak mandi untuk menghindari jentik nyamuk berkembang biak.

4. Melakukan Olahraga Secara Rutin

Aktivitas fisik atau olahraga secara rutin perlu dilakukan untuk menjaga keseimbangan tubuh. Kurang olahraga akan berdampak buruk bagi kesehatan secara fisik atau jiwa.

5. Konsumsi Makanan Sehat dan Bergizi Cukup

Memenuhi kebutuhan gizi yang diperlukan oleh tubuh. Mengonsumsi makanan sehat seperti buah dan sayur yang cukup, jika perlu tambahkan suplemen untuk memenuhi nutrisi tubuh.

6. Hindari Rokok

Bukan hanya sebagai perokok aktif, tapi juga pasif. Hindari lingkungan yang penuh dengan asap rokok. Pasalnya, hal ini bisa memicu lebih dampak buruk untuk kesehatan.

7. Basmi Sarang Nyamuk

Membasmi sarang nyamuk di lingkungan sekitar. Misalnya genangan air, tempat sampah, baju kotor yang menumpuk, baju yang diletakkan pada gantungan, dan sebagainya.

8. Gunakan Masker Ketika Keluar Rumah

Pakai masker saat keluar rumah, lebih tepatnya ketika berkumpul dengan banyak orang atau berada di area polusi. Tujuannya, untuk meminimalisir bakteri atau virus yang bisa menyebar melalui udara.

9. Buang Sampah pada Tempatnya

Membuang sampah pada tempatnya saja tidak cukup. Pastikan memilah sampah sesuai kategorinya. Misalnya memisah sampah organik dan non organik, sehingga tidak hanya berakhir di pembuangan saja.

10. Penuhi Kebutuhan Air Putih

Pastikan kebutuhan air putih dalam tubuh bisa terpenuhi dalam kadar sewajarnya, yaitu 8 gelas per hari.

Tips Menerapkan PHBS

Memulai hidup bersih dan sehat tentu tidak mudah, butuh waktu lama agar menjadi suatu kebiasaan. Apalagi jika sebelumnya tidak menerapkan hal tersebut, pasti akan lebih susah lagi untuk merubah kebiasaan.

Tentu saja, semua tetap bisa dilakukan asalkan benar-benar ada kemauan dari dalam diri. Ikuti beberapa tips berikut untuk menerapkan PHBS:

  1. Pastikan mematuhi komitmen yang Anda pilih;
  2. Lakukan secara bertahap sedikit demi sedikit;
  3. Mulai dari diri sendiri kemudian terapkan untuk orang sekitar;
  4. Ajarkan secara bertahap sambil memberikan contoh;
  5. Memahami dampak yang bisa muncul jika tidak bisa menerapkan pola bersih dan sehat.

Demikianlah informasi tentang apa itu PHBS dan bagaimana indikator untuk menerapkannya. Mulai gerakan PHBS dari diri sendiri dan ajak lingkungan sekitar untuk hidup lebih baik!

Selain menerapkan PHBS, jangan lupa untuk selalu memenuhi kebutuhan nutrisi dan vitamin. Untuk vitamin dan obat-obatan lainnya, Anda dapat membelinya di Klinik Sengkang Medical Centre.

***

Terakhir diperbarui: 17 September 2022
Referensi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *