Bledstop Injeksi

Rp11.000

Golongan: Obat Keras

Kategori: Obstetrik

Manfaat Bledstop : 

Bledstop digunakan untuk mecegah perdarahan uterus (rahim) pasca-melahirkan, pasca-aborsi (termasuk perdarahan pada operasi caesar) dan setelah pelepasan plasenta.

Bisa digunakan oleh: Dewasa

Bentuk Obat: Ampul

Stok 29

Kategori:

Deskripsi

Apa Itu Bledstop? 

Bledstop adalah produk obat dengan bentuk sediaan injeksi dan tablet yang diproduksi oleh Sanbe Farma. Bledstop memiliki kandungan zat aktif Methylergometrine maleate yang digunakan untuk perawatan pasca melahirkan. Bledstop adalah obat yang secara langsung merangsang kontraksi otot polos uterus (rahim) dan vaskular.

Golongan: Obat Keras

Kategori: Obstetrik

Manfaat Bledstop : 

Bledstop digunakan untuk mecegah perdarahan uterus (rahim) pasca-melahirkan, pasca-aborsi (termasuk perdarahan pada operasi caesar) dan setelah pelepasan plasenta.

Bisa digunakan oleh: Dewasa

Bentuk Obat: Ampul

 

Dosis & Cara Penggunaan

Bledstop merupakan obat yang termasuk ke dalam golongan obat keras yang mengandung methyergometrine maleate sehingga pada setiap pembeliannya harus menggunakan resep dokter. Selain itu, dosis penggunaan Bledstop juga harus dikonsultasikan dengan dokter dan apoteker terlebih dahulu sebelum digunakan, karena dosis penggunaannya berbeda-beda setiap individu tergantung berat tidaknya penyakit yang diderita.

Bledstop tablet dan injeksi

  • Involusi uterus: 1 tablet diminum 3 kali sehari selama 3-4 hari.

Mengontrol perdarahan uterus dalam keadaan darurat: 0.2 mg disuntikkan melalui intravena (pembuluh darah vena).

  • Subinvolusi, nifas dan perdarahan lochiometral: 1-2 tablet diminum 3 kali sehari atau 0.5-1 mL disuntikkan melalui intramuskular (melalui otot).
  • Operasi caesar :1 mL disuntikkan melalui intramuskular (melalui otot) atau 0.5-1 mL disuntikkan melalui intravena (pembuluh darah vena) setelah melahirkan bayi.

Cara Penyimpanan

Injeksi Intramuskuler: Simpan di dalam lemari pendingin pada suhu antara 2-8 ° C dan lindungi dari sinar matahari langsung.

Injeksi Intravena: Simpan di dalam lemari pendingin pada suhu antara 2-8 ° C dan lindungi dari sinar matahari langsung.

Tablet: Simpan pada suhu di bawah 25 ° C.

Efek Samping

Efek samping yang mungkin terjadi selama penggunaan Bledstop, antara lain:

  • Hipertensi.
  • Mual dan muntah.
  • Sakit kepala.
  • Hipotensi.
  • Halusinasi.
  • Diare.
  • Nyeri dada sementara.
  • Kram kaki.
  • Hidung tersumbat.
  • Gangguan rasa.
  • Reaksi alergi.
  • Aritmia berat.
Reviews

There are no reviews yet.

Reviews
Be the first to review “Bledstop Injeksi”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *